Buku Panduan Kerja Praktik (KP) Prodi S1 Teknik Dirgantara STTKD Yogyakarta

Kerja Praktik (KP) merupakan salah satu mata kuliah yang wajib ditempuh sebagai persyaratan untuk kelulusan Taruna/i Prodi S1 Teknik Dirgantara STTKD Yogyakarta. Pada program Kerja Praktik ini Taruna/i diwajibkan untuk terjun ke lapangan dan dibebaskan memilih mitra KP yang disetujui sesuai minat mereka sebagai tempat untuk kegiatan KP.

Buku panduan KP diharapkan dapat menjadi buku acuan baik bagi Dosen Pembimbing KP maupun Taruna/i yang melaksanakan dan meyusun laporan KP, agar kerancuan dalam standar pelaksanaan serta penulisan laporan KP dapat diminimalisir.

 

Untuk selengkapnya, buku pedoman KP dapat diunduh di sini.

[Pengumuman] Pengangkatan Dosen Pembimbing Tugas Akhir (TA) tahun 2019/2020

Guna memberikan bimbingan terhadap Taruna/i dalam penyusunan Tugas Akhir (TA), maka perlu adanya penetapan Dosen sebagai Dosen Pembimbing Tugas Akhir. Dosen Pembimbing merupakan Dosen yang melakukan kegiatan pembimbingan terhadap Taruna/i yang bertujuan agar dapat menyusun Tugas Akhir dengan baik.

Daftar nama Dosen Pembimbing Tugas Akhir Taruna/i Program Studi  S-1 Teknik Dirgantara tahun akademik 2019/2020 dapat diunduh di sini.

[Pengumuman] Penetapan Dosen Pembimbing Akademik tahun 2019/2020

Guna memberikan bimbingan dan nasihat kepada Taruna/i terhadap berbagai masalah yang dihadapi selama masa pendidikan, maka perlu adanya penunjukan Dosen sebagai Dosen Pembimbing Akademik. Dengan adanya bimbingan dari Dosen Pembimbing Akademik, diharapkan Taruna/i dapat menyelesaikan studi dengan baik serta sesuai dengan minat dan kemampuan.

 

Surat Keputusan dan daftar Dosen Pembimbing Akademik dapat diunduh disini.

[Pengumuman] Akreditasi Prodi Teknik Dirgantara (B)

Prodi Teknik Dirgantara STTKD telah menerima Sertifikat Akreditasi B dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN PT). Sertifikat ini berlaku sejak tanggal 3 September 2019 hingga 3 September 2024.

Sertifikat akreditasi prodi teknik dirgantara dapat di-unduh di sini.

[Pengumuman] Ruang Baru Teknik Dirgantara

Pengumuman untuk keluarga prodi Teknik Dirgantara, ruang prodi Teknik Dirgantara berpindah ke lokasi baru. Letak ruang prodi Teknik Dirgantara terletak di ujung lorong sebelah utara dari prodi Manajemen Transportasi Udara.

Ruang prodi Teknik Dirgantara berada tepat disebelah ruang prodi Aeronautika.

Terimakasih atas perhatiannya.